Pesawat komersial Jeju Air yang membawa 181 orang mengalami kecelakaan di Bandara Muan, Korea Selatan pada hari Minggu (29/12/2024).
Sedikitnya 85 orang tewas ketika pesawat Jeju Air keluar dari landasan pacu hingga terbakar hebat saat menabrak dinding di Bandara Internasional Muan, Korea Selatan, pada Minggu (29/12) pagi, ungkap badan pemadam kebakaran nasional.
Menanggapi hal ini, Presiden sementara Korea Selatan (Korsel) Choi Sang Mok memerintahkan badan-badan pemerintah terkait untuk melakukan upaya maksimal dalam operasi penyelamatan korban kecelakaan pesawat yang mematikan di Bandara Internasional Muan.
Selama kunjungan tersebut, presiden sementara memerintahkan badan-badan terkait untuk menggunakan semua peralatan, personel, dan infrastruktur yang tersedia untuk “menyelamatkan satu nyawa lagi,” kata kantornya.
“Saya yakin tidak ada kata-kata penghiburan yang cukup bagi keluarga yang telah menderita tragedi seperti itu,” kata Choi, mencatat bahwa badan-badan pemerintah bekerja sama erat untuk menanggapi kecelakaan tersebut, seperti dikutip Yonhap, Minggu (29/12/2024).
Daftar Kecelakaan
Dikutip dari Aviation Safety Network (ASN), terdapat 186 kejadian dalam basis data keselamatan ASN disepanjang 2024 plus satu kejadian yang terjadi hari ini.
Kecelakaan yang terjadi pada 9 Agustus 2024 yang menewaskan 62 orang dengan rincian 58 penumpang dan 4 anggota kru tidak lagi menjadi kecelakaan pesawat terparah yang paling banyak menewaskan orang, melainkan kecelakaan pesawat Jeju Air yang menjadi kecelakaan pesawat terparah di 2024.
Selain itu, terdapat beberapa kecelakaan pesawat lainnya yang menewaskan beberapa jiwa.